Benarkah Orang Cerdas Tidak Akan Mengeluhkan 5 Hal Ini? Begini Penjelasannya Menurut Psikologi

Minggu 22 Dec 2024 - 13:08 WIB
Reporter : Muhamad Ardhia
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Faktanya memang mengeluh adalah hal yang normal dilakukan setiap manusia. 

Dari mulai hal sepele hingga besar, rasa-rasanya kehidupan manusia tak lepas dari yang namanya mengeluh. 

Akan tetapi untuk orang cerdas paham betul ada beberapa hal dalam hidup yang tidak akan mereka keluhkan. Lantas apa saja itu?

Selain mengeluh bisa menjadi cara untuk mengeluarkan kekecewaan, beban emosional, atau rasa frustasi dalam diri, namun, jika dilakukan terus menerus tanpa henti maka bisa berdampak negatif pada kehidupan. Maka dari itu, mengeluhlah seperlunya dan secukupnya.

BACA JUGA:Apa Iya Mager Dapat Menjadi Ancaman Nyata Bagi Gen Z? Simak Penjelasanya

BACA JUGA:Sudah Cukup Jadi 'Yes Man'! Begini Cara Keluar dari Perangkap People Pleaser

Pasalnya menurut psikologi, ada beberapa hal yang tidak akan dikeluhkan oleh orang-orang cerdas. Seperti yang dikutip dari YourTango, yuk, simak jawabannya!

 

Kesalahan di Masa Lalu

Tahukah anda bahwa orang cerdas tidak pernah mengeluh tentang kesalahan yang pernah mereka buat di masa lalu. 

Sebab mereka mengakui kesalahan yang pernah mereka lakukan, tetapi mereka tidak mendefinisikan siapa mereka sekarang berdasarkan kesalahan tersebut.

BACA JUGA:5 Ciri-Ciri Wanita Berkelas, Apakah Salah Satunya Ada pada Dirimu?

BACA JUGA: 5 Ciri Berikut Bisa Jadi Pertanda Bahwa Tubuh Anda Sedang dalam Keadaan Stres!

Selain itu, pada orang yang benar-benar cerdas melihat kesalahan masa lalu mereka sebagai langkah penting menuju kesuksesan, mereka menganalisis tindakan mereka dan menganggap diri mereka bertanggung jawab untuk tidak membuat kesalahan yang sama dua kali, sehingga kesalahan apa pun yang mereka lakukan dapat dijadikan sebagai pembelajaran.

Di tambah lagi menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Cognitive Neuroscience, otak manusia memiliki mekanisme bawaan yang bertindak sebagai "sinyal peringatan dini" untuk membantu kita menghindari kesalahan yang pernah kita buat di masa lalu. 

Selain itu, menurut peneliti dari University of Exeter menemukan bahwa mekanisme ini bereaksi dalam 0,1 detik untuk memberi tahu kita tentang hal-hal yang menyebabkan kita membuat kesalahan sebelumnya.

Kategori :