Ini Tips Memperbaiki Pola Tidur yang Berantakan

Sabtu 09 Dec 2023 - 18:30 WIB
Reporter : Dodi Haryanto
Editor : Admin

RADAR UTARA - Kurangnya waktu tidur malam dan digantikan dengan tidur disiang hari adalah salah satu contoh perubahan pola tidur. Dan hal ini dapat menyebabkan tubuh tidak dapat bekerja secara optimal. Pola tidur normal adalah waktu tidur 7 hingga 8 jam pada waktu malam hari, dan sisanya dihabiskan dengan terjaga.

 

Berikut beberapa tips memperbaiki pola tidur menjadi normal kembali yang dirangkum oleh IG @BEMPOLTEKKES_TJK dengan berbagai sumber:

 

1. Cobalah konsisten dengan rutinitas tidur selama satu minggu. Konsistensi adalah kunci utama jika anda ingin memperbaiki waktu tidur.

 

Itu artinya anda harus membentuk kebiasaan durasi tertidur. Serta waktu untuk mulai tidur dan terbangun pada jam yang sama. Hal ini harus dilakukan dalam satu minggu termasuk akhir pekan.

 

2. Perhatikan pola konsumsi makanan dan minuman

 

Berikut beberapa poin penting dalam mengatur pola konsumsi sebelum tidur :

 

- Hindari konsumsi kafein

- Hindari meminum terlalu banyak cairan sebelum tidur agar anda tidak perlu terbangun ditengah malam

- Hindari konsumsi alkohol sebelum tidur

- Hindari konsumsi makanan asam dan pedas sebelum tidur

BACA JUGA:TERNYATA...Ini Segudang Manfaat Tanaman Ceplukan. Salahsatunya Obat Bisul

3. Ciptakan lingkungan ruangan tidur yang nyaman

Berikut beberapa cara agar ruangan tidur terasa lebih nyaman untuk beristirahat:

 

- kurangi atau hangkan kebisingan

- pertahankan suhu ruangan sejuk

- pastikan anda tertidur dengan posisi yang nyaman

 

4. Buatlah kamar tidur gelap pada malam hari dan terang pada siang hari.

Jam biologis tubuh mudah terpengaruh dengan stimulasi cahaya. Jika anda ingin memparbaiki waktu tidur saat malam hari, cobalah kurangi paparan cahaya pada malam hari yang berasal dari lampu maupun monitor komputer.

 

5. Atur jadwal yang tepat untuk aktivitas fisik

 

Aktivitas fisik secara teratur dapat membantu anda untuk tertidur lebih cepat dan meningkatkan kualitas tidur.

 

Itulah beberapa tips bisa memperbaiki pola tidur anda yang berantakan, Semoga bisa bermanfaat. (red) 

Kategori :