MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO – H Sapuan dan Wasri kembali aktif sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko. Dan, Pjs Bupati Mukomuko, M Rizon sudah kembali bertugas di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu.
Aktifnya Sapuan dan Wasri, terhitung mulai Minggu, 24 November 2024. Penyerahan nota pelaksana tugas dari Pjs Bupati kepada Bupati Mukomuko definitif juga telah dilaksanakan.
Kegiatan itu disaksikan langsung Wakil Gubernur Bengkulu, H Rosjonsyah. Pada kesempatan itu, Rosjonsyah mengapresiasi kinerja Pemkab Mukomuko. Ini telah dibuktikan tujuh kali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah dari BPK RI.
“Ini kinerja dan hasil yang baik. Saya apresiasi kinerja Pemkab Mukomuko,” katanya.
BACA JUGA:Peduli Kesehatan Masyarakat, Bupati Sapuan Resmikan RS Pratama di Ipuh
BACA JUGA:Nyatakan Sikap, Calon Bupati Sapuan Kirim Surat Terbuka Untuk Masyarakat
Rosjonsyah juga menyampaikan, dalam penyerahan nota pelaksana tugas maka semua pekerjaan yang dilakukan Pjs Bupati telah diserahkan ke Bupati Definitif dan akan diteruskan semua pekerjaan tersebut. Pihaknya juga ingatkan seluruh OPD terkait dengan SPM yang harus tepat waktu agar bisa dibayarkan.
"Serta tetap menjalankan tugas sesuai dengan prosedur,” ingatnya.
Bupati Mukomuko Sapuan menyampaikan terima kasih kepada Pjs Bupati Mukomuko yang telah menjalankan tugas dengan baik. Ini dibuktikan roda pemerintahan di Kabupaten Mukomuko tetap berjalan sebagaimana mestinya.
“Terima kasih kepada pejabat sementara Bupati Mukomuko. Semoga semua kerja keras dan dedikasinya mendpatakan abslan dari Allah SWT,” ujarnya.
BACA JUGA:Bupati Sapuan Minta BPD dan Kades Bersinergi Membangun Desa
BACA JUGA:Tingkatkan Perekonomian, Bupati Sapuan Serahkan Bantuan Sapras Untuk Nelayan dan Pembudidaya
Sementara itu M Rizon mengatakan sesuai dengan surat tugasnya sebagai Pjs Bupati Mukomuko telah berakhir sejak 23 November 2024. Maka dari itu secara otomatis jabatan Bupati Definitif Sapuan dan Wakil Bupati Wasri kembali aktif serta kembali menjalankan tugas sebagaimana mestinya. Rizon mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkab, Forkopimda Mukomuko dan pihak-pihak lainnya yang selama ini telah mendukung tugas selama menjabat.
“Saya sampaikan permohonan maaf kalau banyak salah dan khilaf selama menjabat Pjs Bupati Mukomuko,” pungkasnya. (*)