Polri Wujudkan Suasana Kamtibmas Yang Kondusif
Upacara HUT ke-78 Bhayangkara-Radar Utara/Doni Aftarizal-
BENGKULU.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah mengapresiasi, dan terima kasih kepada institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Khususnya, jajaran Polda Bengkulu yang telah maksimal menjalankan tugas secara profesional dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Bengkulu.
Ini disampaikan Rohidin dalam sambutannya pada momen syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara Tahun 2024 yang dipusatkan di Balai Raya Semarak Bengkulu, Senin 01 Juli 2024.
"Atas nama pemerintah dan masyarakat Bengkulu, kami menyampaikan selamat HUT Bhayangkara yang ke-78," ungkap Rohidin.
BACA JUGA:Tebing Suban di Rejang Lebong Bengkulu, Tawarkan Panorama Alam yang Sempurna
BACA JUGA:Rangkaian Dari Seleksi JPTP, Kadis LHK Dilantik
Pihaknya berharap, lanjut Rohidin, Polri makin Presisi, khususnya di wilayah kerja Provinsi Bengkulu. Karena tanpa suasana Kamtibnas yang kondusif, maka tidak mungkin berbagai macam agenda kemasyarakatan bisa dijalankan dengan baik.
"Di usia 78 tahun eksistensi kepolisian semakin dirasakan dan dibutuhkan masyarakat Indonesia. Polri bersama TNI memiliki peran yang sangat esensial dan tidak mungkin tergantikan," kata Rohidin.
Sementara itu, Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Armed Wijaya menjelaskan, peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun ini mengangkat tema Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.
"Ini komitmen Polri dalam menjaga integritas, profesionalitas, dan dedikasi dalam melayani masyarakat dan negara," tegas Armed.
BACA JUGA:2 Raperda Disahkan, Gubernur Pastikan Segera Disampaikan ke Pusat
BACA JUGA:Soal Jaringan Internet di Ulok Kupai, Pantarlih Kewalahan. Begini Kondisinya
Lebih lanjut Armed menyampaikan, diharapkan Polri lebih berkiprah dalam mendukung pembangunan bangsa dan negara, khususnya di Provinsi Bengkulu.
"Seluruh anggota Polri tidak henti melakukan upaya bimbingan dan kerja sama dengan masyarakat. Untuk kiprah yang lebih baik, tentunya kami juga memohon dukungan Forkopimda dan segenap unsur masyarakat," singkat Armed. (tux)