Kapolsek Ketahun Terima Kunjungan Senkom Mitra Polri

Kunjungan sentrakom mitra Polri ke Mapolsek Ketahun-Radar Utara/ Sigit Haryanto-

KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kunjungan silaturahmi dilakukan oleh jajaran Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri Kecamatan Ketahun ke Mapolsek Ketahun pada Selasa, 24 September 2024.

Kehadiran Senkom Mitra Polri Kecamatan Ketahun ini diterima langsung oleh Kapolsek Ketahun, Iptu Khalid Wahyudi, SH dengan penuh keakraban. 

Di hadapan Kapolsek Ketahun, pimpinan dan jajaran pengurus Senkom Mitra Polri Ketahun mengungkapkan komitmennya untuk tetap konsisten dalam membantu tugas Polri, terutama dibidang Kamtibmas dan informasi sesuai Tupoksi Senkom.  

"Alhamdulillah,  kita menerima kunjungan silaturahmi dari rekan-rekan Senkom Mitra Polri di Kecamatan Ketahun. 

BACA JUGA:Kapolsek Ketahun dan Personil Laksanakan Kegiatan Jumat Bersih

BACA JUGA:Kapolsek Ketahun Warning Pelajar, Tertib Berlalulintas!

Dalam kunjungan, rekan-rekan Senkom menyatakan komitmennya untuk terus membantu tugas-tugas Polri terutama di bidang Kamtibmas ya," ujar Kapolsek Ketahun, Iptu Khalid Wahyudi, SH.

Selanjutnya, Kapolsek Ketahun, menyampaikan terimakasih kepada jajaran Senkom Kecamatan Ketahun yang sudah mau bersilaturahmi dan menyampaikan dukungannya dalam membantu tugas Polri. 

"Kami ucapkan terimakasih kepada rekan-rekan Senkom yang sudah mau membantu Polri dalam melaksanakan tugas-tugas Polri. 

Mudah-mudahan dengan peran rekan Senkom ini upaya kita dalam menciptakan situasi Kamtibmas aman dan kondusif, bisa berjalan maksimal dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," demikian Kapolsek. 

BACA JUGA:Kapolsek Ketahun Ajak Masyarakat Aktif Jaga Kamtibmas

BACA JUGA: Pasca Pemilu 2024, Kapolsek Ketahun Silaturrahmi ke Tokoh Agama

Sesuai pantauan Radar Utara, kunjungan silaturahmi tatap muka dalam rangka kunjungan kerja Senkom ini ditutup dengan acara foto bersama di Mapolsek Ketahun. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan