Banner Dempo - kenedi

Balon Bupati Kepahiang Ajukan Pengunduran Diri

Hj. Riri Damayanti John Latief, S.Psi, MM-Radar Utara/Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - Bakal Calon Bupati Kepahiang, Hj. Riri Damayanti John Latief, P.Psi, MM mengajukan pengunduran diri. 

Hanya saja pengajuan pengunduran diri yang disampaikan Riri Damayanti tentunya bukanlah dalam perebutan BD 1 G, melainkan sebagai Anggota DPD Republik Indonesia (RI).

Juru bicara bakal Pasangan Calon (Paslon) independen Riri Damayanti-Ujang Irmansyah (RIANG), Rudi Nurdiansyah mengatakan, Beliau (Riri Damayanti, red), Jum'at 23 Agustus 2024 resmi mengajukan surat pengunduran diri sebagai Anggota DPD RI. 

"Surat tersebut disampaikan kepada Ketua DPD RI. Pengunduran diri ini karena Beliau ingin mengabdi secara penuh untuk Kabupaten Kepahiang," ungkap Rudi. 

BACA JUGA:Polres Mukomuko Gelar Simulasi Pengamanan Pilkada 2024

BACA JUGA:Rapat Paripurna Revisi UU Pilkada Batal, Sekjen Gerindra : DPR Lembaga Wakil Rakyat, Harus Mendengar Aspirasi

Menurut Rudi, keputusan Beliau mundur dari jabatan di salah satu lembaga tinggi negara ini, merupakan sebuah pengorbanan besar.

"Jabatan di DPD RI sangat prestisius, tapi Senator Riri memilih meninggalkannya demi Kepahiang. Kita do'akan semoga pengorbanan ini membawa kebaikan bagi Kepahiang," kata Rudi. 

Dilanjutkan Rudi, ada tiga motivasi utama hingga Riri Damayanti mengambil keputusan untuk mundur sebagai senator. Pertama, ingin fokus mengabdi kepada Allah SWT melalui pelayanan masyarakat Kepahiang.

"Kedua, memenuhi aspirasi masyarakat untuk membawa perubahan, dan yang terakhir meningkatkan kesejahteraan melalui pembangunan infrastruktur, pertanian, pariwisata serta bantuan sosial," papar Rudi. 

BACA JUGA:Geliat Kompetisi Pilkada Usai Putusan MK, Ini Pendapat Berbeda Hakim Konstitusi

BACA JUGA:Presiden Jokowi Dorong Transparansi dan Pengawasan Ketat Pilkada 2024

Rudi yang merupakan aktivis Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia menambahkan, terdapat lima target utama pasangan RIANG bila terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kepahiang 2024-2029.

"Diantaranya menghapus kemiskinan, menekan pengangguran, menjadikan Kepahiang sebagai lumbung pangan di Bengkulu, mengangkat Kepahiang sebagai destinasi wisata unggulan di Sumatera serta menciptakan Kepahiang yang agamis dan berbudaya," demikian Rudi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan