Banner Dempo - kenedi

Gusril-Hamid Kian Mantap Maju dan Menang Dalam Pilbup Kaur

Gusril Pausi-Abdul Hamid saat menerima rekomendasi dari Partai Golkar-Radar Utara/Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - Bakal Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup), Gusril Pausi-Abdul Hamid, kian mantan maju dalam Pemilihan Bupati dan Wabup (Pilbup) Kaur tahun 2024.

Terlebih bakal paslon Gusril-Hamid, sebelumnya telah mengantongi rekomendasi dari Partai Golkar dan juga restu dari Partai Bulan Bintang (PBB).

"InsyaAllah saya bersama Pak Gusril Pausi maju dalam Pilbup Kaur. Karena sejak awal, khusus di PBB sendiri memang meminta kadernya untuk maju," ungkap Abdul Hamid yang juga merupakan Ketua DPW PBB Provinsi Bengkulu.

Di Kabupaten Kaur, lanjut Abdul Hamid, PBB cukup memiliki bergaining, karena dari hasil Pemilu 2024 lalu meraih tiga kursi di DPRD Kaur.

BACA JUGA:DPMD Ingatkan Kades Jaga Netralitas Jelang Pilkada 2024

BACA JUGA:Terbuka Lowong Eselon II Hingga Usai Pilkada

"Atas raihan itulah, diminta kader yang maju dan berkat dorongan kawan-kawan di internal partai, mempercayakan pada saya," kata Abdul Hamid yang pada Pemilu 2024 sempat nyaleg DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Bengkulu Selatan dan Kaur.

Menurut Abdul Hamid, maju dalam Pilbup Kaur, dirinya memang memilih dan memutuskan sebagai nomor dua. Keputusan ini atas analisa kemampuan jaringan dan lainnya.

"Sebelumnya saya bersama Pak Gusril memang menunggu keputusan dari Partai Golkar, dan sekarang ini partai pemenang di Kabupaten Kaur terebut telah memberikan rekomendasi pada Pak Gusril dan saya," ujar Abdul Hamid.

Abdul Hamid menambahkan, meskipun saat ini dirinya dan Pak Gusril sudah mengantongi rekomendasi Partai Golkar dan restu PBB, komunikasi politik dengan Partai Politik (Parpol) lain tetap dilakukan.

BACA JUGA:Pilkada Tahun 2024, Jumlah TPS Berkurang Dari Pilpes

BACA JUGA:Korem 041/Gamas Pastikan Siap Amankan Pilkada Serentak 2024

"Seperti dengan kawan-kawan di Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan lainnya," sampai Abdul Hamid.

Lebih jauh disampaikan Abdul Hamid, untuk saat ini dirinya dan Pak Gusril kian mantap untuk maju dalam Pilbup Kaur yang diagendakan berlangsung 27 November 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan