Banner Dempo - kenedi

Perkuat Sinergi Bangun Pemberitaan Positif Daerah

Kadiskominfotik saat menerima silatuhrahmi Kepala LPP TVRI-Radar Utara/Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - Sinergi sekaligus kolaborasi dalam membangun iklim pemberitaan yang positif untuk Provinsi Bengkulu, menjadi salah satu kunci semakin di majunya daerah sebagai tanah kelahiran Ibu Agung Fatmawati Soekarno.

Karena dengan pemberitaan yang positif dan berimbang serta menyajikan berbagai informasi potensi Bengkulu yang dikemas secara menarik, maka Bengkulu akan semakin dilirik oleh para investor. 

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Kominfotik) Provinsi Bengkulu, Dr. Hj. Oslita usai menerima kunjungan silaturahmi Kepala LPP TVRI Stasiun Bengkulu Suryadi, Rabu 03 Juli 2024.

"Jadi pemberitaan yang positif namun tetap berimbang tentang Bengkulu, yang selama ini terus kita kerjasamakan dengan mitra media," ungkap Oslita.

BACA JUGA:Soal Jembatan Lembah Duri Rusak Parah. Ini Pesan Kades Untuk Gubernur...

BACA JUGA:1 Desa Jabatan Kadesnya Tak Diperpanjang, Ini Daftar Lengkap Pengukuhan Jabatan Kades di Bengkulu Utara

Menurut Oslita, pemda dan media harus terus berkomitmen untuk bersama mendukung kemajuan Bengkulu melalui pemberitaan dan promosi daerah.

"Sehingga dengan keberadaan pemberitaan yang baik, dapat mempecepat terwujudnya pembangunan daerah khususnya Provinsi Bengkulu ini," kata Oslita.

Senada disampaikan Kepala LPP TVRI Stasiun Bengkulu, Suryadi, pemberitaan positif suatu daerah juga memberikan energi positif bagi pembangunan. 

"Kami berterima kasih telah disambut dengan hangat oleh Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu beserta jajaran. Sinergi dan kolaborasi terus kita tingkatkan," ujar Suryadi.

BACA JUGA:Penanganan Stunting di Desa, Polsek Ketahun Terjunkan Peraonel

BACA JUGA:Jembatan Air Muring Bakal Ditutup. Jalur Ini Jadi Jalan Alternatif

Lebih jauh Suryadi mengatakan, saat ini adalah zamannya kolaborasi dan sinergi. Jadi sinergi dan kolaborasi merupakan kunci penting untuk berperan dalam membangun daerah.

"Segala sesuatu yang berkaitan dengan kepentingan publik, harusnya bisa kita siarkan bersama," demikian Suryadi. (tux)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan