Traffic Web Berita Naik Turun? Jangan Lakukan Hal Ini

Traffic Web Berita Naik Turun? Jangan Lakukan Hal Ini-Radar utara-

RADAR UTARA - Bisnis digital, terus menegasi segmen ini bakal menjadi basis ekonomi masa depan. Digitalisasi sudah tidak bisa dielak, sehingga menuntut lintas aktivitas sosial untuk adaptif. Peranan media digital yang profesional, menjadi salah satu tantangan di era digitalisasi yang menuntut bisnis berbasis web ini, mampu mengetahui dengan baik bagaimana karakter yang dikehndaki mesin pencarian; google. 

Acip Setiawan, General Manager disway.id, memberikan penjelasan soal ini. Acip datang ke Provinsi Bengkulu, membagi ilmu bersama media member bacakoran.co yang tergabung dalam RBMG, Jum'at, 19 Januari 2024  di Omnea Hotel, Jalan Adam Malik Nomor 62 Pagar Dewa, Kota Bengkulu. 

Dalam temu pelatihan yang dibuka langsung Direktur RBMG dan Sumatera Ekspres Group (SEG), Dr HM Muslimin, Acip menjelaskan beberapa tips yang patut dipahami dengan baik dan diterapkan dengan benar, media-media digital agar performa website yang dikelola terindeks dengan google. 

"Salah satu kuncinya adalah konsistensi mulai dari sisi waktu dan kuantitas," jabar Acip kepada peserta yang mengikuti pelatihan Search Engine Optimization (SEO). 


narasumber ketika menjelaskan materi SEO--

Dijelaskan Acip, tips umum di atas tidak cukup. Bagaimana membangun sebuah tulisan dalam format berita yang baik, juga harus dibarengi dengan ketajaman dalam mengolah sebuah isu atau topik yang benar-benar informatif. Inti dari berita yang menjadi "makanan google", kata dia, adalah menyuguhkan satu informasi yang benar-benar baru. 

BACA JUGA:Soal CPNS 2024, Tunggu Data Kebutuhan Pegawai di Mukomuko

"Konten original, ditambah lagi yang sedang menjadi trending topic serta menyuguhkan informasi baru, adalah satu hal prinsip agar tulisan sebuah web dapat terindeks oleh google," ia menegaskan. 

Lebih teknis, Acip menyampaikan, kesimpulan standar umum SEO diantaranya, judul harus mengandung (long tail) keyword. Judul minimum, berupa subyek, predikat dan obyek, long tail keyword harus terdapat dalam deskripsi atas summary artikel.

Paragraf pertama, diharuskan mengandung long tail keyword. Paragraf pertama tidak lebih dari 50 kata, long tail keyword harus muncul sekiranya 2,5 persen dari jumlah kata (muncul 5 sampai 10 kali dalam 350 artikel kata). 

Ia juga menegasi, agar pengelola web untuk menghindari terlalu banyak mencantumkan long tail keyword dalam artikel. Satu paragaraf maksimum terdiri atas 2 kalimat, artikel minimum terdiri dari 500 sampai 600 kata serta long tail keyword harus terdapat dalam keterangan foto. 


Traffic Web Berita Naik Turun? Jangan Lakukan Hal Ini--

Meski begitu, dalam perjalanannya, membangun sebuah website untuk memiliki performa apik juga tidaklah mudah. Traffict yang naik turun, kata dia, menjadi sebuah persoalan yang tak jarang menjebak pengelola dalam situasi, lantaran performa web secara umum tak kunjung naik. Bahkan, kata dia, cenderung jeblok dari waktu kewaktu. 

Permasalahan semacam ini, terus dia, patut dicermati soal konsistensi penulisan yang original, memiliki artikel yang tengah tranding atau sedang diburu pembaca, memuat informasi baru serta konsisten baik dalam bentuk jumlah berita serta pemahaman waktu upload berita. Dia menjelaskan, ada beberapa patokan waktu yang perlu dipahami oleh seorang pengelola web dalam mengupload beritanya. 

BACA JUGA:Nyaris Bentrok Laut, 2 Pencuri Kapal Dibekuk Polisi

"Banyak kasus, ketika traffic jeblok, justru pengelola web ikutan down. Jumlah berita menurun, bahkan drastis. Kemudian konsistensi waktu juga diabaikan," ungkap Acip yang kemudian menjelaskan beberapa patokan waktu potensial untuk merilis berita agar lebih mudah terindeks google. 

Tak hanya itu, Acip menjelaskan, sebagaimana dilansir pula dari radarseluma.bacakoran, yang berjudul "Traffic Web Lemah? Berikut Cara Ampuh Optimasi SEO".

beberapa hal penting dalam memenej agar berita-berita yang dirilis sejalan dengan karakter yang dikehendaki google. Salah satunya, memahami SEO on Page. Secara umum, Acip mengatakan, SEO On Page melibatkan serangkaian praktik yang dilakukan pengelola web di dalam halaman website, untuk meningkatkan peringkat dan relevansi dalam hasil pencarian mesin telusur.

Fokus utama dari SEO on page adalah mengoptimalkan elemen-elemen secara langsung di dalam halaman website, termasuk struktur konten, tag HTML, penggunaan kata kunci, optimasi gambar, dan faktor-faktor lain yang berada di dalam kontrol pengelola web.

BACA JUGA:Pentingnya Sikap Kedisiplinan Siswa di Sekolah

"Selain itu memahami soal google news, google search serta google discovery. Termasuk juga, mana yang lebih penting dari ketiganya, ini juga harus dipahami," jelasnya.

"Termasuk juga soal urgensi kapan waktu potensial untuk beriklan dan apa yang harus diiklankan ke google harus dipahami pengelola, karena itu penting," ungkapnya. (bep)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan