Jarang Diketahui, 6 Perbedaan Tukang Borongan dan Harian

Ilustrasi : Tukang Bekerja -Radar Utara-Tukang Bekerja

RADAR UTARA - Pada saat kita mau membangun ataupun sekedar merenovasi rumah, kita sering dihadapkan dengan pilihan, yaitu memilih pakai tukang borongan atau tukang harian ? 

 

Sebagaimana dikutip dari Instagram resmi kementerian pekerjaan umum dan perumaham rakyat (PUPR) bahwa tukang harian adalah pekerja konstruksi yang dibayar per hari kerja. Dan adapun sitem pembayarannya dihitung dengan jumlah hari kerja per orang pekerja tersebut. 

 

Sedangkan, tukang borongan adalah pekerja konstruksi yang dibayar berdasarkan proyek yang dikerjakan pada jangka waktu yang sudah ditetapkan dengan biaya yang sudah disepakati diawal.

 

Berikut perbedaan antara tukang borongan atau tukang harian :

 

1. Upah

- Tukang harian : Berdasarkan hari kerja

- Tukang Borongan : Berdasarkan proyek dalam jangka waktu tertentu, dengan biaya tetap yang sudah disepakati diawal.

 

2. Tanggung Jawab

- Tukang Harian : Akan lebih fokus, karena dipekerjakan berdasarkan keahlian spesifik.

- Tukang Borongan: Akan lebih besar, karena berkaitan dengan pengelolaan proyek secara keseluruhan.

 

3. Jenis Proyek

Tukang harian: Akan relatif kecil dan sederhana, seperti halnya sekedar renovasi ruangan atau perbaikan rumah.

 

- Tukang Borongan : biasanya akan digunakan pada proyek yang jauh lebih besar, seperti hunian baru atau bangunan komersial.

 

4. Efisiensi

-Tukang Harian,

Pada umumnya biayanya akan lebih tinggi, karena membutuhkan keahlian spesifik.

 

-Tukang Borongan,

Efisiensi biayanya dan waktu, sebab menerapkan strategi tertentu. Seperti penggunaan bahan bangunan.

BACA JUGA:Warga yang Lapor Kasus Korupsi di Kementrian Pertanian Akan Diberi Hadiah

5. Waktu Penyelesaian

-Tukang harian: akan lebih fleksibel.

 

-Tukang borongan : akan lebih cepat selesai pekerjaannya, karena biasanya lebih banyak tukang yang dipekerjakan dengan jadwal yang pasti.

 

6. Kualitas pekerjaan

- Tukang harian,

Pada umumnya akan lebih detail dalam penyelesaian pekerjaan.

 

-Tukang Borongan,

Apabila dikerjakan terburu-buru, maka akan berpotensi berpengaruh dengan kualitas hasil bangunan.

 

Untuk itu, hal-hal diatas bisa dijadikan sebagai pertimbangan untuk menggunakan jasa tukang harian atau tukang borongan, dalam menyesuaikan dengan proyek yang akan dilakukan.

 

Itulah beberapa perbedaan antara tukang harian dengan tukang borongan, yang dapat kami informasikan, Semoga bermanfaat. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan