Kenali Getah Pohon Birch, Yang Sangat Baik Untuk Kesehatan Tubuh. Hal Ini Jarang Diketahui

Kenali Getah Pohon Birch, Yang Sangat Baik Untuk Kesehatan Tubuh. Hal Ini Jarang Diketahui-alodokter.com-

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kandungan getah pohon birch dalam produk perawatan kulit bermanfaat untuk merawat kesehatan kulit serta mencegah penuaan dini.

Disamping itu, vitamin C yang terdapat dalam getah pohon birch telah terbukti bermanfaat dalam meningkatkan pembentukan kolagen, sehingga menjaga kelembapan dan kelenturan kulit dengan lebih efektif.

BACA JUGA:Dikenal Sebagai Tumbuhan Liar, Kitolod Menyimpan Berbagai Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh Kita

BACA JUGA:Kenali Jeruk Bergamot, Dengan Segudang Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh Kita

Getah pohon birch tidak berbahaya jika dikonsumsi dalam jumlah yang tepat. Sebaliknya, jika terlalu banyak mengonsumsi getah pohon birch, dapat meningkatkan risiko keracunan mangan yang amat berbahaya bagi penderita gangguan fungsi hati.

Apabila menggunakan produk kecantikan yang mengandung getah pohon birch, terdapat kemungkinan timbul reaksi alergi. Maka sebaiknya Anda menjalani uji alergi terlebih dahulu sebelum mulai menggunakannya.

Cukup mudah caranya. Cukup aplikasikan sedikit produk ke bagian dalam siku tangan Anda dan perhatikan reaksinya. Jika kulit timbul ruam, rasa gatal, atau sensasi terbakar, lebih baik hindari penggunaan produk itu.

BACA JUGA:Jangan Dianggap Sepele ! Pahami Manfaat Menjaga Kesehatan Alat Reproduksi Bagi Tubuh

BACA JUGA:Siapa Sangka Ternyata Kulit Melinjo Menyimpan Segudang Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat dari getah pohon birch sangat beragam, namun masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengungkap manfaatnya secara lebih mendetail. Karenanya, lebih baik jika Anda berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan atau minum getah pohon luruh, terutama jika Anda memiliki masalah kesehatan khusus seperti gangguan hati. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan