Hari Ini KPU Resmikan Calon DPRD Terpilih

Rabu 01 May 2024 - 21:29 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi

Maklum, untuk tahun 2024, Pemda Bengkulu Utara bakal melakukan pencairan banpol 2 kali. 

Pertama, untuk parpol penerima hibah berdasarkan hasil Pemilu 2019-2024. Kemudian berlanjut lagi yang bakal diakomodir lewat anggaran perubahan adalah banpol dengan penerimanya berdasarkan hasil Pemilu 2024 yang telah ditetapkan oleh KPU.

"Benar. Selain menetapkan calon anggota DPRD terpilih. Pleno juga akan menetapkan perolehan kursi parpol di daerah," terangnya. 

BACA JUGA: Harus Punya Second Plan, KPU: Pulo Tello Fix

BACA JUGA:KPU Se-Indonesia Never Holiday Seminggu Full Masuk Kerja

Kepala Badan Kesbangpol BU, Suryadi, S.STP, M.Si, tak menampik hal ini. Anggaran hibah parpol, terhitung September sudah akan merujuk pada hasil pilleg 2024. 

"Pencairan Banpol pertama hitungannya Januari hingga Agustus. Kedua September-Desember, sudah dalam komposisi periodisasi yang baru," ujarnya, dilansir dari warta RU di website radarutara.bacakoran.co, edisi Selasa, 26 Maret 2024.  

Catatan RU, terdapat 12 parpol di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) yang menerima anggaran hibah tahun lalu, diantaranya PDIP sebesar Rp 348,7 juta, Golar Rp 226,4 juta, Gerindra sebesar Rp212,5 juta.

Posisi selanjutnya Nasdem Rp 145,9 juta, PAN Rp 133,2 juta, PKPI Rp 103,9 juta, Hanura Rp 98,3 juta, PKB Rp 96,3 juta, PKS Rp 86,9 juta, Perindo Rp 63,7 juta. 

BACA JUGA:Masa Kerja KPPS Dilanjut? Begini Alur Evaluasi KPSS Versi Aturan KPU

BACA JUGA:KPU Kabarkan Segera Bukan Pendaftaran PPK, Satu Hal Ini Otomatis Calon Pendaftar Mental

Berikutnya Partai Berkarya sebesar Rp 46 juta serta PPP sebesar Rp 39,4 juta. Dana hibah bantuan partai politik (banpol) di daerah ini, dikerek naik menjadi Rp 1,5 miliar. 

Dijelaskan Suryadi, Banpol menjadi salah satu upaya pemerintah mendongkrak partisipasi pemilih dalam kontestasi 2024. 

Salah satunya muatan yang harus dilaksanakan oleh setiap partai penerima banpol yakni pendidikan politik kepada masyarakat.

Pegiat sosial, Melyan Sori, mengingatkan, esensi dari percepatan distribusi banpol 2023 lalu, memberikan mandat kepada parpol salah satunya melaksanakan pendidikan politik kepada masyarakat. 

BACA JUGA:Cipta Jingle dan Maskot Pilkada, KPU Provinsi Bengkulu Siapkan Puluhan Juta

Kategori :