RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Tahukah anda bahwa kemandirian finansial atau financial freedom adalah kondisi di saat kita tidak perlu memikirkan dan mengkhawatirkan kondisi keuangan.
Pasalnya menurut teori Grant Sabatier, terdapat 7 fase kemandirian finansial.
Untuk itu pada artikel kali ini tim RADARUTARA.BACAKORAN.CO akan membahas ke-7 fase tersebut, yuk cek anda sudah di level yang mana?
Level 1: Kejelasan
Merangkum dari LinkedIn, level pertama adalah kamu masih mengecek kondisi keuanganmu, berapa banyak uang yang kamu milikii, utang yang kamu punya, dan apa tujuan finansialmu ke depannya.
BACA JUGA:Hati-Hati dengan Jebakan Finansial yang Bisa Bikin Jadi Susah Kaya!
BACA JUGA:Dampak Kredit Macet: Bagaimana Menyelamatkan Masa Depan Finansial Anda
Karena anda tidak dapat mencapai tujuan finansialmu tanpa mengetahui dari mana awal mengelolanya.
Level 2: Kemandirian
Pada level ini, kamu dapat berdiri sendiri dalam hal keuangan. Hal ini berarti anda sudah memiliki penghasilan yang cukup untuk menutupi pengeluaranmu tanpa bantuan suntikan dana dari orangtuamu, misalnya, dan anda sudah hidup dari gaji bulanan untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Level 3: Ruang Bernapas
Apakah anda sudah memiliki sisa uang setelah biaya hidup, dana darurat, dan investasi sudah terpenuhi.
BACA JUGA:Dampak Kredit Macet: Bagaimana Menyelamatkan Masa Depan Finansial Anda
BACA JUGA:Padahal Dulunya Kaya Raya! Inilah 3 Negara yang Terancam Ambruk Secara Finansial, Di mana Saja?
Bila anda sudah lebih memiliki kelonggaran finansial. Akan tetapi, bukan berarti anda sudah memiliki gaji yang lebih besar.