RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Memang double chin seringkali menjadi perhatian utama bagi banyak orang yang menginginkan tampilan wajah yang lebih tegas dan ingin terlihat lebih muda. Kehadirannya dapat mempengaruhi rasa percaya diri dan penampilan seseorang.
Seperti yang telah tim RADARUTARA.BACAKORAN.CO kutip dari WebMD, double chin atau lemak berlebih yang terkumpul di bawah dagu, umumnya didefinisikan sebagai keadaan di mana terdapat lipatan kulit dan lemak yang menciptakan dagu berlapis pada seseorang.
Padahal hal ini dapat membuat leher terlihat lebih tebal atau kurang tegas, membuat seseorang terlihat lebih tua, dan sering kali dianggap sebagai masalah dalam penampilan lainnya.
Kemudian terdapat berbagai penyebab kemunculan double chin seperti genetika, terlalu sering mengonsumsi makanan manis, sering begadang, penuaan, dan peningkatan berat badan.
BACA JUGA:Selain Menjadi Campuran Masakan ! Kenali Manfaat Seledri Untuk Kulit Wajah
Anda insecure karena memiliki double chin? Jangan khawatir dulu, dikutip dari Healthline ini cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan double chin.
1. Dengan Straight Jaw Jut
* Langkah yang pertama duduk atau berdiri dengan postur tubuh yang tegak
* Lalu angkat kepala Anda ke atas secara perlahan tanpa membuka mulut
BACA JUGA:Temukan Kedahsyatan Masker Menggunakan Daun Kelor Bagi Kesehatan Kulit Wajah
* Kemudian dorong rahang bawah ke depan untuk merasakan regangan di bagian bawah rahang dan leher
* Selanjutnya setelah mencapai posisi terjorok maksimal, tahan selama 10 detik
* Langkah berikutnya secara perlahan kembalikan rahang ke posisi awal tanpa menurunkan kepala terlalu cepat