Ternyata Keunggulan Manfaat Roti Tak Kalah Dengan Nasi Bago Kesehatan Tubuh
Ternyata Keunggulan Manfaat Roti Tak Kalah Dengan Nasi Bago Kesehatan Tubuh-alodokter.com-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO.- Keunggulan utama roti adalah sebagai sumber energi sehingga dapat digunakan sebagai pengganti nasi.
Berbagai jenis roti memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya, mulai dari menurunkan berat badan hingga mencegah penyakit jantung.
Manfaat roti sebagai sumber energi berasal dari kandungan karbohidratnya yang tinggi. Selain itu, roti juga mengandung serat, lemak, dan protein yang penting bagi tubuh.
Faktanya, beberapa jenis roti lebih tinggi serat serta vitamin dan mineral, seperti vitamin B, vitamin D, kalsium, mangan, folat, selenium, seng, magnesium, dan zat besi.
BACA JUGA:Jaga Kesehatan Mata dengan Mengetahui Jarak Aman Menatap Layar Gadget
BACA JUGA:Inilah 6 Manfaat dari Buah Ara untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bantu Redakan Sembelit
Manfaat roti bisa Anda nikmati dengan mengonsumsinya sebagai menu santapan sehari-hari, misalnya untuk sarapan pagi. Nah, berikut ini beberapa manfaat mengonsumsi roti bagi kesehatan tubuh yang dapat kalian peroleh.
1. Mencegah diabetes
Roti yang terbuat dari biji-bijian, seperti roti gandum dan roti biji rami, dapat membantu mencegah diabetes. Pasalnya, roti jenis ini memiliki lebih banyak serat dibandingkan roti tawar.
Serat dapat mencegah penyerapan gula berlebih di saluran pencernaan, sehingga gula darah tidak melonjak. Oleh karena itu, mengonsumsi makanan bergizi, termasuk roti gandum, dapat menurunkan risiko diabetes.
BACA JUGA:Sangat Jarang Diketahui, Ternyata Bekicot Begitu Dahsyat Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ini Manfaat dari Ubi Ungu untuk Kesehatan dan Juga Kecantikan
2. Mencegah penyakit jantung
Manfaat roti untuk meningkatkan kesehatan jantung tidak lepas dari peran serat di dalamnya. Serat pada roti mampu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh.