Banner Dempo - kenedi

Dilantik, 99 Pejabat Fungsional Diingatkan Tantangan dan Tanggungjawab Baru

Pelantikan pejabat fungsional-Radar Utara-Pelantikan pejabat fungsional

BENGKULU RU - Sebanyak 99 Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, diingatkan soal tantangan dan tanggungjawab baru. Ini disampaikan Sekdaprov Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes, usai melantik 99 pejabat fungsional tersebut, Rabu (20/12).

 

"Tantangan dan tanggungjawab baru yang dimaksud tentunya berkaitan dengan peningkatan kinerja. Meskipun demikian peningkatan kinerja itu bukan hanya pada diri sendiri, tetapi juga berakumulasi pada kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dimana masing-masing pejabat fungsional bernaung," ungkap Isnan.

 

Seperti, lanjut Isnan, pejabat fungsional yang betugas sebagai guru atau tenaga pendidik. Bagaimana mereka dituntut harus bisa berkreasi dan berinovasi. "Apalagi seperti sekarang ini diberlakukan kurikulum merdeka. Dimana guru harus bisa menerapkan metode pembelajaran sesuai dengan situasi dan kondisi," katanya.

BACA JUGA: Antisipasi Kedatangan Pengungsi Rohingya. Ini Langkah Pemprov Bengkulu...

Disamping itu, sambung Isnan, para guru juga harus mengupgrade kemampuan dirinya masing-masing, terutama di tengah era digital yang terus berkembang pesat. "Yang jelas kinerja tersebut bakal kita evaluasi. Mengingat para pejabat fungsional itu juga tetap memiliki hak untuk kenaikan pangkat," tegas Isnan.

 

Sementara Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, S.Sos, MAP menerangkan, 99 pejabat fungsional yang dilantik tadi tersebar di 4 OPD dan terdiri dari 59 guru, 18 pengawas sekolah, 3 dokter, 2 nutrisionis. "Kemudian 5 perawat, 3 fisiotrapi, 2 pranata Labkes, 5 satpol PP, 1 auditor dan 1 orang lagi pengawas perdagangan," tutupnya. (tux)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan