Dikabarkan Menghilang, Warga Temukan Motor Milik Ngadirin di Lokasi Gembala Sapi

Dikabarkan Menghilang, Warga Temukan Motor Milik Ngadirin di Lokasi Gembala Sapi-Radar Utara / Abdurrahman Wachid -
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Rinto Supangat Alias Ngadirin 47 tahun, warga Dusun III, Desa Peninjua, Kecamatan Batiknau, Kabupaten Bengkulu Utara dinyatakan hilang pada hari Rabu, 12 Februari 2025.
Hingga berita ini dirilis ke meja redaksi, Kamis, 13 Februari 2025 sekira pukul 17.45 WIB, warga dikabarkan masih melakukan upaya pencarian.
Meski belum menemukan titik terang, informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, warga berhasil menemukan sepeda motor yang digunakan korban saat berangkat untuk mengembala sapi.
Demikian pula dengan ternak sapinya, berhasil ditemukan dan berada di sekitar area gembalaan.
BACA JUGA:Breaking news.! Pamit Gembala Sapi, Pria di Bengkulu ini, Hilang...!
BACA JUGA:Pelaku Penganiayaan Hingga Korban Luka Diduga ODGJ, Dinsos Tunggu Informasi Resmi Polisi
Dikonfirmasi Radar Utara, Camat Batiknau, Alamsyah, SE membenarkan hilangnya salah satu warganya tersebut.
"Iya, mas. Sejak kemarin sore," ucap Camat Alamsyah, kepada RU pada hari Kamis, 13 Februari 2025, sore.
Dirinya membeberkan bahwa Ngadirin 47 tahun, pada awalnya sekitar pukul 15.30 WIB, pamit kepada istrinya hendak pergi ke kebun untuk menggembala sapi, yang tidak jauh dari rumahnya.
Berdasarkan keterangan yang diterima camat dari pihak keluarga, bahwa biasanya Ngadirin itu sebelum maghrib sudah pulang ke rumah.
BACA JUGA:Breaking news.! Pamit Gembala Sapi, Pria di Bengkulu ini, Hilang...!
BACA JUGA:Pelaku Penganiayaan Hingga Korban Luka Diduga ODGJ, Dinsos Tunggu Informasi Resmi Polisi
Namun, ditunggu hingga pukul 19.00 wib, Ngadirin tak juga kunjung pulang ke rumah.
"Ngadirin ini pamit sama istrinya itu pukul 15.30, biasanya maghrib udah pulang,"sambungnya.