Kenali Manfaat dari Belut untuk MPASI Bayi
ILUSTRASI belut-istimewa-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Ketika bayi berusia 6 bulan, maka bayi mulai membutuhkan asupan nutrisi tambahan melalui MAPSI (makanan pendamping ASI).
Belut, yang sering dianggap kurang populer jika dibandingkan ikan lain seperti salmon maupun lele, ternyata juga memiliki kandungan gizi yang sangat luar biasa.
Dagingnya yang bertekstur lembut, serta memiliki rasa yang gurih, dan mengandung nutrisi yang melimpah sehingga dapat menjadikan belut sebagai pilihan ideal untuk MPASI bayi.
Belut ialah jenis ikan yang termasuk ke dalam keluarga Synbranchidae.
BACA JUGA:Selain Dijadikan sebagai MAPSI, Berikut Ini Manfaat Wortel untuk Bayi
BACA JUGA:Mengulik Sederet Penyebab Bayi Gumoh yang Wajib Para Ortu Ketahui
Di Negara Indonesia, jenis belut yang paling umum dikonsumsi adalah jenis belut sawah atau dikenal dengan nama ilmiah Monopterus albus.
Kandungan Nutrisi yang Terdapat di Dalam Belut
Berikut ini ialah beberapa kandungan nutrisi yang terdapat di dalam daging belut, seperti : Kalori, Protein, Lemak, Kalium, Kalsium, Vitamin E, Vitamin A, Vitamin D, Folat, Selenium, Zinc serta kandungan Omega-3.
Selain itu, di dalam belut juga terdapat kandungan klorin, magnesium, fosfor, serta berbagai kandungan vitamin B kompleks.
Manfaat dari Belut untuk MPASI Bayi
BACA JUGA:Ajari Bayi Menyikat Gigi Sejak Dini, Begini Tips Serta Menggunakannya
BACA JUGA:Ini Alasan,Kenapa Bayi 6 Bulan Tidak Dianjurkan Untuk Makan Pisang
1. Dapat Mendukung Pertumbuhan Otot dan Jaringan Tubuh
Kandungan protein yang terdapat di dalam belut sangatlah tinggi, bahkan setara dengan ikan salmon.
Protein yang terdapat di dalam belut akan dapat berfungsi sebagai bahan utama dalam pertumbuhan otot, enzim serta jaringan tubuh.