Menyusuri Sejarah dan Pesona Kota Tua: Ini 5 Rekomendasinya
Kawasan Kota Tua, Jakarta. Menyimpan banyak tempat dengan sejarah yang menjadi cerita. -ANTARA FOTO/ Reno Esnir-
Semarang, Jawa Tengah, menjadi salah satu kota di pantai utara Jawa yang yang enggak kalah menarik dari ketiga kota besar sebelumnya.
BACA JUGA:Keajaiban Alam Grojokan Sewu, Lumajang: Destinasi Wisata yang Memesona
BACA JUGA:Harmoni Warna di Tepi Danau Toba
Kota ini menjadi rumah bagi sejumlah bangunan ikonik yang terkenal, seperti Lawang Sewu dan Kota Lama Semarang.
Selain bangunan bersejarah, terdapat pula pusat kuliner yang gak kalah populer, yakni Pasar Semawis. Pantas saja kalau Semarang menjadi salah satu kota yang menarik untuk dijelajahi dengan walking tour.
Bisa mampir beli oleh-oleh di Toko Oen Lama hingga Masjid Layur yang kerap disebut Masjid Menara Kampung Melayu.
Selain adanya bangunan penting, ibu kota Jawa Tengah ini didukung pula pedestrian yang lebar dan ramah pejalan kaki untuk menyusuri setiap sudut kota.
BACA JUGA:Segara Anak, Oase Segar di Ketinggian Rinjani
BACA JUGA:5 Desa Wisata di Lombok yang Menawarkan Pengalaman Tak Terlupakan
Bukittinggi
Tidak hanya di Pulau Jawa, walking tour juga dapat kamu lakukan di Bukittinggi, Sumatra Barat. Udara di sini cukup sejuk, kuliner yang lezat, pedestrian yang ramah pejalan kaki, dan lokasi sejumlah spot ikonik berdekatan.
Hal tersebut menjadi beberapa alasan bahwa Bukittinggi menarik untuk dijelajahi dengan walking tour. Pelancong bisa memulai perjalanan dari Jam Gadang yang ikonik.
Tak jauh dari situ terdapat Istana Bung Hatta, Janjang 40, dan Janjang Pasanggrahan. Kalau mau lebih jauh, terdapat situs bersejarah Lobang Jepang dan panorama Ngarai Sianok yang populer.
Sumber: indonesia.go.id