Open Tournament Taekwondo, Bengkulu Utara Juara 24 Kali

Senin 30 Sep 2024 - 20:56 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kejuaraan taekwondo Piala Dispendikbud Rejang Lebong dan Piala Ketua Pengprov TI Bengkulu Tahun 2024, atlet Bengkulu Utara naik podium 24 kali. 

Ketua Pengda Taekwondo Bengkulu Utara, Markisman, saat dibincangi RU, menyampaikan pada turnamen yang digelar selama 4 hari yakni mulai 26 hingga 29 September 2024 tersebut, kabupaten ini merebut 24 medali kemenangan. 

"10 Emas, 9 Perak dan 5 Perunggu," terang Markisman saat dibincangi, Senin, 30 September 2024.

Markisman menjelaskan, taekwondo merupakan salah satu jenis olahraga yang menjadi cabang olahraga yang sudah diakui dunia. 

BACA JUGA:Dukung Pretasi Atlet, Dispora Genjot Sarana Olahraga

BACA JUGA:Kejurnas Panjat Dinding, Mapala Agra Buana Targetkan 300 Atlet

Untuk di Indonesia sendiri, organisasi yang menaungi olahraga seni bela diri negara asal Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yakni Korea Selatan ini adalah Persatuan Taekwondo Indonesia (PTI) dan ada juga Federasi Taekwondo Indonesia (FTI). 

Ada hal yang menarik pada olahraga bela diri yang dipertandingkan pada event internasional Olimpiade ini, menurut Intenational Taekwondo Federation atau (ITF) terdapat 10 tingkatan. 

Beda lagi dengan versi World Taekwondo Federation atau WTF yang menjelaskan terdapat 11 tingkatan pada olahraga yang poin tertingginya ketika mengenai bagian kepala lawan ini. 

Dijelaskan Markisman, taekwondo dapat menjadi salah satu olahraga yang dapat memotivasi kedisplinan diri yang menurutnya, dewasa ini tengah menjadi persoalan sosial di masyarakat khususnya anak muda. 

BACA JUGA: Pemdes Kota Bani Support Atlet O2SN SDN 078 ke Tingkat Nasional, Semoga Juara!

BACA JUGA: Atletik Kids, Pelajar SDN 078 Bengkulu Utara Berlaga ke Tingkat Nasional

Makanya, birokrat yang juga Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) ini mengimbau, agar para orang tua dapat mendukung putra-putrinya ketika memiliki minat atau bakat untuk menggeluti olahraga seni bela diri ini sedini mungkin. 

"Selain olahraga yang mengedepankan kedisiplinan. Taekwondo juga secara tidak langsung bisa menjadi self defense dalam menjaga diri," ungkapnya. 

Sebelumnya diwartakan RU, kontingen atlet taekwondo school Bengkulu Utara juga sejak tanggal 26 hingga 29 September 2024 turut andil dalam Kejuaraan Taekwondo Piala Dispendikbud Rejang Lebong dan Piala Ketua Pengprov TI Bengkulu Tahun 2024. 

Kategori :