BI terus memperkuat bauran kebijakan moneter, makroprudensial, dan sistem pembayaran untuk menjaga stabilitas dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di tengah masih tingginya ketidakpastian pasar keuangan global.
Deputi Gubernur BI Doni Prumanto Joewono mengungkap rencana Bank Indonesia memperluas layanan QRIS Cross Border yang menjangkau negara-negara yang potensial dalam sektor pariwisata.
QRIS Cross Border adalah sistem pembayaran lintas negara (cross-border payment) berbasis kode QR yang dapat digunakan untuk transaksi lintas negara.
Dengan begitu kelak, misalnya, jemaah dari Indonesia bisa berumrah tanpa perlu membawa (mata uang) riyal, cukup pakai QRIS, tinggal scan.
BACA JUGA:Dibandrol Rp2 Jutaan, Alasan Mengapa Realme 13 Menjadi Smartphone Yang Bakal Dicari Oleh Para Gamers
BACA JUGA:Mana Yang Lebih Bagus? Inilah Perbedaan Antara Chromebook dan Leptop Windows, Yuk Disimak..
Hanya saja, untuk bisa menerapkan QRIS Cross Border secara maksimal, diperlukan upaya untuk meningkatkan gerai penjualan di luar negeri yang menerapkan QRIS. (*)
Sumber Indonesia.go.id