BENGKULU.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Dua tim futsal bakal mewakili Provinsi Bengkulu dalam ajang Liga Futsal Nusantara (Linus) tingkat nasional, yang dipusatkan di Provinsi Bangka Belitung (Babel).
Ini setelah kedua tim futsal, yang terdiri dari satu tim futsal putra dan satu lagi tim futsal putri, berhasil keluar sebagai pemenang dalam Linus Regional Provinsi Bengkulu.
Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Bengkulu, Mohd. Gustiadi, S.Sos mengatakan, dengan keberhasilan dua tim futsal tersesbut, diharapkan dapat menjadi kebanggan bagi Provinsi Bengkulu dalam ajang Linus tingkat nasional di Babel.
"Tentu keberhasilan itu merupakan kerja keras dan dedikasi para pemain serta pelatih, yang tidak kenal lelah berlatih dan berjuang di setiap pertandingan," ungkap pria yang akrab disapa Edi Tiger, Jum'at 28 Juni 2024.
BACA JUGA:Pemanfaatan Lahan Kering, Peluang Besar Pertanian Indonesia
BACA JUGA:Wonderful Indonesia Co-Branding School Break 2024: Dorong Pariwisata Hijau dan Berkelanjutan
Menurut Edi Tiger, dengan prestasi ini diharapkan dapat memotivasi kedua tim futsal untuk memberikan yang terbaik saat bertanding dalam perheltan Linus tingkat nasional.
"Linus merupakan salah satu kompetisi futsal di Indonesia yang diadakan setiap tahun. Kompetisi ini menjadi wadah bagi tim-tim futsal dari berbagai daerah, termasuk Bengkulu untuk menunjukkan kemampuan dan potensi mereka," kata Edi Tiger.
Disisi lain, Edi Tiger berharap, agar pemerintah daerah (Pemda) dan sponsor turut dapat memberikan support penuh, terutama pada Cabang Olahraga (Cabor) Futsal.
"Karena bagaimanapun juga, partisipasi tim futsal Bengkulu di Linus tingkat nasional merupakan kebanggaan bagi daerah. Dengan perhatian berbagai pihak, kita berharap Cabor Futsal di Bengkulu dapat terus berkembang," harap Edi Tiger.
BACA JUGA:Pemerintah Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Sebayur
BACA JUGA:Usai Dibangun Alno, Jembatan Air Muring Bakal Dibongkar
Ditambahkan Sekretaris AFP Bengkulu, Samsul, adapun tim futsal yang berlaga di Babel nantinya untuk putra Tim Futsal Persipa Pagar Dewa.
"Sedangkan untuk putri Tim Futsal Abisepa. Kita tentunya berharap kedua tim ini dapat memberikan kemampuan terbaik saat mengikuti Linus tingkat nasional di Babel, sehingga dapat mengharumkan nama Provinsi Bengkulu," singkat Samsul. (tux)