Namun pada saat lelang di unit lelang pengadaan barang dan jasa, perusahaan tersebut berani menawar diharga Rp9,2 miliar.
BACA JUGA:Deni Mundur, Tahapan Pilkada Tetap Berlanjut
BACA JUGA:Mukomuko Masih Kekurangan Mobil Ambulan Baru
"Sedangkan anggaran sekitar Rp800 juta sisa dari hasil lelang. Kami nanti akan koordinasi lagi dengan bupati, apakah dana sisa lelang itu bisa dipakai untuk hal lain dengan cara adendum. Kalau memang aturan yang bisa, kita ingin sisa dana lelang itu bisa dimanfaatkan untuk kegiatan lainnya," ujarnya.
Ditambahkannya, adapun gedung Perpustakaan Mukomuko yang dibangun ini dua tingkat. Hanya saja, untuk panjang dan lebar bangunan Perpustakaan, pihaknya tidak ingat.
Winarto juga berharap kepada seluruh pihak bisa mendukung pembangunan tersebut. Karena bangunan itu sudah diharapkan oleh masyarakat.
"Mudah-mudahan saja bangunan yang dilaksanakan ini bisa berjalan lancar dan sesuai yang kita harapkan," pungkasnya. (*)