Paris Van Java, Sejarah Kabupaten Bandung Jawa Barat

Minggu 06 Jul 2025 - 15:11 WIB
Reporter : Dodi Haryanto
Editor : Benny Siswanto

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Sejarah pembentukan kabupaten di Jawa Barat berakar dari masa kerajaan kuno, seperti Kerajaan Tarumanegara dan Kerajaan Sunda atau Pajajaran.

Pengaruh budaya dan kekuasaan terus berlanjut melalui masa Kesultanan Cirebon hingga masuknya pemerintahan kolonial Hindia Belanda.

Pada masa kolonial, wilayah ini kemudian dijadikan bagian dari Provinsi Jawa Barat yang resmi dibentuk pada tahun 1925. 

Setelah Indonesia merdeka, Jawa Barat ditetapkan sebagai salah satu provinsi dalam struktur Negara Kesatuan Republik Indonesia sejak tahun 1945.

Kota Bandung di Jawa Barat dikenal dengan julukan “Paris van Java”. Julukan ini muncul karena pada masa lalu Bandung dianggap memiliki kemiripan dengan Paris, Perancis, terutama dalam hal perkembangan budaya, gaya hidup, dan kemajuan ekonominya.

Kota ini juga pernah menjadi pusat mode, dengan deretan toko yang menjual busana bergaya Eropa, khususnya dari Paris.

BACA JUGA:Bisikan Gaib dari Tanah Para Leluhur, Ini 6 Mitos dari Gunung Malabar Bandung

BACA JUGA:Kabupaten Tertua Di Indonesia, Bandung Berdiri 9 Muharram Era Mataram

Di sisi lain Julukan “Paris van Java” untuk Kota Bandung berasal dari masa penjajahan Belanda. 

Saat itu, Bandung dianggap memiliki kemiripan dengan Paris, terutama dalam aspek gaya hidup, mode, dan arsitektur.

Warga Belanda yang bermukim di kota ini menilai Bandung sebagai kota yang elegan dan modis, dengan suasana khas Eropa yang tercermin dari keberadaan butik, toko, dan kafe bergaya Parisian.

"Paris van Java" merupakan julukan dalam bahasa Belanda yang berarti "Paris dari Jawa", dan merujuk pada Kota Bandung pada masa penjajahan Belanda.

Julukan ini diberikan karena keindahan serta kemajuan Bandung yang dianggap menyerupai Paris, terutama dari segi arsitektur dan suasana kota.

BACA JUGA:Sekat Alam Bandung Barat dan Purwakarta, Ini 7 Mitos Gunung Burangrang

BACA JUGA:Petilasan Karuhun, Pintu Masuk 'Orang Pilihan', 5 Mitos Rerimbun Diapit Bandung dan Sumedang

Kategori :

Terkait