RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pusat Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi puncak musim hujan di Indonesia bagian barat akan terjadi pada November-Desember 2024.
Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat terus mengguyur Kabupaten Bengkulu Utara dan sekitarnya, sejak awal masuk bulan November 2024 lalu.
Akibatnya sejumlah ruas jalan di Kabupaten Bengkulu Utara tampak tergenang air, terutama jalan berlubang.
Penelusuran radarutara.bacakoran.co, beberapa titik ruas jalan milik Provinsi Bengkulu masih terdapat jalan yang masih banyak berlubang.
BACA JUGA:Musim Hujan Tiba! Ini 5 Solusi Tetap Sehat Selama Musim Hujan
Diantaranya, ruas jalan dari Tugu Polwan Kecamatan Air Napal - Simpang Kecamatan Tanjung Agung Palik - Lubuk Durian - Hulu Palik menuju Arga Makmur.
Begitupun ruas Jalan dari Simpang 3 Kecamatan Lais menuju - Arga Makmur juga masih banyak yang berlubang.
Hujan yang terus mengguyur daerah ini tentunya, akibatnya genangan air yang tercipta mengharuskan para pengguna jalan baik itu roda 4 maupun roda 2 sangat berhati-hati saat melintas dalam kondisi hujan.
Warman (42 tahun), seorang toke sapi di Kabupaten Bengkulu Utara mengaku bahwa pada masa musim hujan seperti ini, mereka harus sangat waspada saat berkendara, terlebih saat melintas di jalan-jalan yang masih banyak berlubang.
BACA JUGA:Musim Hujan Tiba ! Mom Ketahui Tips Merawat Pakaian Lebih Awet Dan Tidak Apek Pada Musim Hujan
"Musim hujan ini, pastinya kami lebih waspada ya, karena kan, di Bengkulu Utara ini masih banyak jalan berlubang, kalau pas musim hujan kayak gini, pasti lubang-lubang itu digenangi air," ujar Warman.
Bahkan diceritakannya, bahwa beberapa waktu lalu ada keluarganya yang mengaku tergelincir dan hampir mengalami kecelakaan, akibat genangan air yang menyebabkan lubang di jalan tidak terlihat.
Beruntung, laju kendaraan tidak terlalu tinggi sehingga mobil yang dikendarai oleh keluarganya masih bisa di kendalikan.