Pengobatan dapat melibatkan perubahan jenis obat, pemberian vitamin, atau bahkan transfusi darah bila dibutuhkan.
Seperti yang umum diketahui, memar biru biasanya terjadi setelah adanya benturan atau cedera fisik.
Namun, pada beberapa kasus, memar dapat tiba-tiba muncul di bagian tubuh tertentu tanpa penyebab yang jelas, meskipun tidak ada cedera.
Kondisi ini bisa memicu kekhawatiran, karena biasanya memar berhubungan dengan benturan keras.
Tetapi jika tidak disebabkan oleh benturan, adakah alasan lain yang mendasarinya?
BACA JUGA:Mengenal 'Jam Koma' : Fenomena Viral yang Melanda Kalangan Gen Z Serta Penyebab dan Ciri-Cirinya
BACA JUGA:Tidur Anda Mendengkur ! Kenali Penyebab Dan Cara Mengatasinya
Dan apakah kondisi ini menunjukkan sesuatu yang serius?
- Penyebab Tubuh Mengalami Memar;
Menurut Healthline, memar muncul di kulit akibat adanya kerusakan pada pembuluh darah di bawah permukaan kulit.
Kerusakan ini mengakibatkan darah merembes dan mengubah warna kulit menjadi kebiruan atau keunguan.
Ada berbagai faktor yang bisa membuat seseorang lebih mudah memar, seperti jenis kelamin, usia, dan faktor keturunan.
Pada orang dewasa, risiko memar meningkat seiring bertambahnya usia karena kulit yang menipis, sehingga benturan kecil sekalipun bisa menimbulkan memar.
BACA JUGA:Mengulik Apa Itu Kidult? Serta Faktor Penyebab dan Ciri-Cirinya
BACA JUGA:Kenali Faktor Penyebab Tumor Usus Serta Gejalanya Yang Wajib Diwaspadai
Kondisi trombosit, yang berperan dalam proses pembekuan darah untuk menghentikan perdarahan, juga berpengaruh terhadap kemunculan memar.