Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo, Akan Habiskan Anggaran Lebih dari Rp800 Miliar Per Hari

Kamis 10 Oct 2024 - 16:07 WIB
Reporter : Ependi
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Dalam upaya menghadapi masalah kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Calon presiden Prabowo Subianto mengusulkan program ambisius yang bertajuk "Makan Gratis." 

Program ini bertujuan untuk memberikan akses makanan gratis bagi anak sekolah, balita, ibu hamil dan menyusui di seluruh Indonesia. 

Namun, rencana ini tidak lepas dari kontroversi, terutama terkait dengan anggaran yang diperlukan, yang diperkirakan mencapai lebih dari Rp800 miliar rupiah per hari.

BACA JUGA:Prabowo Janjikan Perbaiki Kualitas Hidup Hakim di Indonesia

BACA JUGA:Bukan Makan Siang Pelajar Gratis! Prabowo Bakal Bentuk Timsus, Agaknya Laen Ini

Prabowo Subianto menyampaikan program ini merupakan sebagai bagian dari visi besarnya untuk mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup rakyat Indonesia. 

Dalam beberapa kesempatan, ia menegaskan bahwa masalah kelaparan dan kekurangan gizi masih menjadi isu serius di tanah air. 

Dengan memberikan makanan gratis, Prabowo berharap dapat mengurangi beban ekonomi keluarga miskin dan meningkatkan kualitas SDM.

Program ini direncanakan mencakup penyediaan makanan sehat, bergizi, dan berkualitas. 

BACA JUGA:Gerindra Naikkan 3 Nama Calon Waka 2 DPRD Bengkulu Utara ke Prabowo

BACA JUGA:Presiden Hasil Pemilu, Prabowo Operasi Pascakecelakaan Terjun Payung

Selain itu, Prabowo juga menekankan pentingnya keberlanjutan program ini, agar tidak hanya bersifat sementara, tetapi dapat memberikan dampak jangka panjang bagi masyarakat.

Terlepas dari tujuan utamanya, program ini tentu menjadi sorotan karena biaya yang dibutuhkan sangat fantastik. 

Kepala Badan Gizi Nasional menyebutkan bahwa uang setidaknya setiap harinya negara harus mengeluarkan dana sebesar Rp 1,2 Triliun per hari untuk merealisasikan program makan siang gratis ini. 

Kategori :