Kesbangpol Pastikan Situasi Aman Selama Kampanye Pilkada 2024
Kepala Badan Kesbangpol Mukomuko. Ali Muchsin, SPd, MAP-Radar Utara/ Wahyudi -
MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Mukomuko, Ali Muchsin, S.Pd, MAP memastikan.
Selama memasuki masa kampanye pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. Situasi di daerah ini masih sangat aman dan kondusif.
Tidak ada isu apapun yang dapat memecah belah kesatuan dan persatuan masyarakat. Termasuk calon satu dengan yang lainnya tetap kompak dan tidak saling memburuk-burukkan.
"Alhamdulillah, sampai hari ini daerah kita masih sangat aman dan damai. Hal ini tidak terlepas dari peran aktif masyarakat yang selalu menjaga kerukunan antar sesama," kata Kepala Badan Kesbangpol Mukomuko, Ali Muchsin, ketika dikonfirmasi Selasa, 29 Oktober 2024.
BACA JUGA:Waduh, Saldo Rekening Kampanye Paslon Bupati dan Wabup Hanya Rp1 Juta
BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Larang Keras Baliho Kampanye Ditempel di Pohon
Selain itu, Kesbangpol Kabupaten Mukomuko juga selalu menjalin sinergitas lintas lembaga untuk menciptakan kondusifitas Pilkada 2024.
Sinergitas itu terjalin antara pemerintah daerah, pemerintah desa, TNI-Polri, dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dalam rangka menciptakan kondisi wilayah yang aman dan kondusif.
Menurut Muchsin,sinergi ini diperlukan untuk menyamakan persepsi dalam menjaga ketertiban dan keamanan di daerah selama proses Pilkada.
"Peningkatan kepekaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi gangguan keamanan merupakan prioritas. Selain itu, FKDM juga terbentuk di setiap tingkatan. Sehingga masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan dari gangguan kamtibmas," ujarnya.
BACA JUGA:Dituding Halangi Kampanye Sapuan-Wasri, Heris: Itu Informasi Mengada-ada
BACA JUGA:Bawaslu Mukomuko Ingatkan Paslon Tidak Melanggar Larangan Kampanye Pilkada 2024
Pihaknya juga berharap, sinergi yang dibangun ini terus diterapkan di lapangan, sehingga situasi di wilayah tetap kondusif dan aman selama proses Pilkada berlangsung. Menurutnya, tanggung jawab menjaga kondusifitas Kabupaten Mukomuko ada di pundak semua pihak.
“Kita semua yang diberi amanah harus bekerja dengan baik dan bertanggung jawab. Mari kita tunjukkan, bahwa masyarakat Kabupaten Mukomuko juga mampu menjaga keamanan dan ketertiban di Pilkada tahun ini,” pungkasnya. (*)